top of page
  • Gaby

REVIEW: Hada Labo Tamagohada Mild Peeling AHA BHA Face Wash

Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Face AHA BHA Wash adalah salah satu face wash yang udah aku pakai cukup lama & selalu aku saranin ke orang-orang yang punya jenis kulit sama sepertiku yaitu oily & acne-prone. Cek reviewnya di bawah ini yuk:

1. Packaging

Hada Labo Tamagohada Mild Peeling (gabybombang.com)

Kemasan tube dengan ukuran 100g dan ada juga yang 50g. Di aku sendiri, kemasan 100g cukup untuk pemakaian satu bulan. Tutupnya flip seperti face wash lainnya, tidak mudah tumpah. Aku sudah sering membawa produk ini bepergian dan sejauh ini gak ada masalah.

2. Price & Where to Buy

Harga Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Face Wash sekitar Rp40.600 bisa kamu beli secara online di official store Rohto atau langsung di drugstore seperti Guardian, Watson, dsb.

3. How to Use

Teksturnya krim berwarna putih, lembut tanpa scrub. Ambil produk secukupnya dan basahi sedikit dengan air sambil membuat busa di tangan. Setelah busanya sudah jadi, usapkan ke wajah yang basah selama 60 detik lalu bilas dengan air.

Hada Labo Tamagohada Mild Peeling (gabybombang.com)

Aku menggunakan face wash ini sebagai second cleanser di malam hari, karena pagi harinya aku menggunakan face wash yang lebih mild (walaupun sebenarnya AHA/BHA yang terkandung dalam produk ini sangat ringan).

4. Performance

Aku sudah pakai Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Face Wash selama lima tahun, meskipun masih sering mencoba face wash merek lain untuk cleanser pagi tapi aku selalu setia memakai Hada Labo Tamagohada ini sebagai cleanser di malam hari. Face wash ini udah masuk ke basic skincare-ku, jadi kecil kemungkinan untuk menggantinya.

Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Face Wash ini sangat cocok di kulitku yang oily-acne prone skin. Dia membantu membersihkan kulit dengan beberapa active ingredients yang lembut tanpa membuat kulitku terasa kering. Kandungan gycolic acid dan salicylic acid-nya yang merupakan bentuk dari AHA BHA membantu mengontrol sebum dan mengangkat sel kulit mati yang bisa menyumbat pori dan menimbulkan jerawat. Produk ini juga gak membuang minyak baik di wajah sehingga setelah mencuci muka, kulit masih terasa lembap

Selama rutin menggunakan facewash ini, wajahku terlihat lebih cerah. Produk ini membantu regenerasi sel kulitku berjalan baik tanpa mengiritasinya. Kulit jadi terlihat lebih sehat dan tentunya, glowing. Produk ini juga lumayan ngebantu buat ngontrol jerawat di wajah, kalau rutin pakai bakal berasa jerawat jadi jarang muncul karena ada kandungan salicylic acid-nya itu. Walaupun kandungan BHA-nya gak tinggi, tapi menurutku lumayan efektif kalau dipakai tiap hari secara rutin untuk mencegah timbulnya jerawat. Tapi mungkin kalau kulit kamu agak sensitif atau tipe kulit yang normal cenderung kering, jangan pakai face wash ini tiap hari ya, karena kandungan AHA BHA-nya bisa berpotensi bikin iritasi di kulit yang cenderung sensitif.

5. Repurchase?

Of course, entah udah berapa kali repurchase produk ini dan masih akan terus repurchase ke depannya.

Overall, I'll give it 5/5. My all time favorite face wash! Highly recommended.

0 comments
KODE VOUCHER
bottom of page